Procaben la 1 copy
Procaben la 1 copy

KOMPOSISI

Setiap ml PROCABEN LA mengandung:

Benzathine Penicillin G 1500000 IU.
Procain penicillin G 1500000 IU.

NO. REGISTRASI

KEMENTAN RI NO. I. 21097098 PKC

PROCABEN LA

Injeksi Antibiotik Penicillin Long Acting

Sifat-Sifat

Peniciin G merupakan penicilin spektrum spesifik, bersifat bakterisidal, efektif terhadap bakteri Gram positif dan Gram negatif antara lain Bacillus anthracis, Campylobacter, Clostridium, Corynebacterium, Erysipelothrix, Haemophilus, Listeria, Pasteurella, Staphylococcus, dan Streptococcus spp.

Kadar terapeutik dalam darah segera tercapai dalam waktu 1 - 2 jam segera setelah injeksi. Kombinasi benzathine penicillin G dan procaine penicillin G akan menghasilkan efek kerja long acting

Drug of choice untuk pengobatan penyakit Anthrax dan Septicaemia Epizootica (SE). 

Indikasi

Pengobatan penyakit Anthrax, Septicaemia Epizootica, Arthritis, Mastitis, infeksi saluran pernapasan, pencernaan, dan perkencingan yang disebabkan oleh bakteri Gram positif dan Gram negatif antara lain Campylobacter, Clostridium, Corynebacterium, Erysipelothrix, Listeria, Staphylococcus, dan Streptococcus spp. pada sapi, kerbau, kambing, domba, kuda, anjing, kucing, babi, dan ayam.

Dosis & Cara Pemakaian

Pemberian secara intramuskular.

Umum    : 1 ml per 10 kg berat badan.

Ayam      : 0,2 ml per kg berat badan.

Untuk sekali pengobatan, jika diperlukan injeksi dapat diulang setelah 48 jam.

Kemasan

Procaben LA : 100 ml