

KOMPOSISI
Setiap ml LEVA-100 mengandung:
Levamisole base | 100 mg. |
NO. REGISTRASI
KEMENTAN RI NO. I. 21087049 PKC
LEVA-100
Injeksi Obat Cacing Nematoda Spektrum Luas
Sifat-Sifat
Levamisole adalah obat cacing nematoda berspektrum luas, aktif terhadap cacing pada saluran pencernaan dan paru-paru.
Levamisole menyebabkan paralisa otot sehingga menyebabkan kematian cacing. Efektif terhadap stadium larva dan cacing dewasa.
Aman diberikan pada ayam sedang produksi maupun ternak yang bunting.
Indikasi
Leva-100 memberantas cacing gelang (nematoda) pada ternak antara lain :
Sapi, domba, dan kambing : Bunostomum, Chabertia, Cooperia, Dictyocaulus, Haemonchus, Nematodirus, Oestargia, Protostrongylus, dan Trichostrongylus spp.
Kuda : Parascaris spp., Strongylus spp., dan Trichostrongylus spp.
Anjing dan kucing : Toxocara spp., Ascaris spp., Ancylostoma spp., Capillaria spp.
Babi : Ascaris suum, Hyostrongylus rubidus, Metastrongylus elongatus, Oesophagostamum spp., dan Trichuris suis.
Ayam : Ascaridia spp., Heterakis spp., dan Capillaria spp.,
Dosis & Cara Pemakaian
Injeksi intramuskular dan subkutan
Umum : 1 ml per 20 kg berat badan
Anjing dan kucing : 1 ml per 10 kg berat badan
Ayam : 0,1 ml per 2 kg berat badan
Waktu Henti Obat
Daging : 14 hari
Susu : 4 hari
Kemasan
Leva-100 : 100 ml